Selasa, 12 Juni 2012

Tentang Surat Keterangan Lulus SMA

Untuk Diperhatikan Calon Siswa

Bagi para calon siswa OBKG Jepang yang baru saja lulus dari SMU/MA/SMK pada bulan Mei dan mendaftar pada bulan Oktober pada tahun yang sama denang tahun kelulusan. Ada hal-hal yang perlu diperhatikan sehubungan dengan Surat Keterangan Lulus dari sekolah yang bersangkutan,diantarnya adalah:
a. Surat Keterangan ditulis oleh Kepala sekolah
b. Pada surat keterangan harus dicantumkan: Nama, Tempat tgl lahir dan alamat siswa tersebut.
c. Kemudian juga harus dicantumkan "lulus dari sekolah..." tersebut dengan mencantumkan nama sekolah tersebut. (Misalnya: Telah Lulus dari SMAN 1 Padang.)
d. Kop surat sebaiknya yang asli bukan hasil print dari komputer.
e. Pencantuman alamat harus sesuai dengan yang ditulis pada formulir sewaktu mengajukan aplikasi ke OBKG Jepang. 
f. Mencantumkan Pas Photo terbaru dan diberi stempel sekolah tersebut.